Disil's stuff

I miss 2020

I miss 2020. Tahun dimana aku menghabiskan waktu secara sia-sia (menurut orangtuaku). But for me, it is one of the best year in my life. Di sini aku akan merewind apa yang terjadi didalam hidupku selama tahun 2020, dan kenapa aku pengen time travel ke masa itu lagi.

Libur tiga hari

Bulan Januari 2020 bukanlah bulan yang mengesankan. Sekolah (waktu itu kelas 7 MTs) masihlah sama seperti biasanya, hanya saja ada isu-isu virus yang berasal dari salah satu pasar di Wuhan, China.

"Anak-anak, mulai besok, kelas 7 & 8 libur tiga hari ya, karena kelas 9 ujian" ucap salah satu guruku (I think it was guru fiqih Pak Ubay who told us). Seneng dong, karena libur di awal tahun. Apalagi masih ada aura libur akhir semester.

Aku masih ingat detail kejadian ini. Aku menghadap ke arah lapangan MTs sambil berjalan ke arah gerbang. Waktu itu aku sebetulnya sudah ada feeling aneh, karena jarang-jarang libur langsung 3 hari sekaligus. Dalam hati, aku bersorak senang, karena bisa lanjut main Skywars di server The Hive (di Minecraft).

As time passed, libur tersebut diperpanjang jadi libur 2 minggu ujar wali kelasku. Dan muncullah satgas Covid, yang mulai mengkampanyekan agar orang-orang tidak keluar jika tidak perlu. Libur tersebut akhirnya overdue dan we knew what would happen next..

Nyoba ngeyoutube

Sejak libur itu karena kerjaan berkurang, aku mulai fokus gaming di Minecraft. Aku ingat waktu itu selalu mantengin situs MCPE Monster karena biasanya selalu ngerilis APK Minecraft secara cuma-cuma dan cepet (jarak waktunya dari rilis).

Waktu itu juga aku mulai berkenalan dengan Adobe Premiere Pro, software besutan Adobe untuk mengolah video. Karena bingung mencari footage, dan juga terinspirasi dari kesuksesan para Youtuber Minecraft.

Singkat cerita, aku mulai buat video gameplay di channel Disil07. Itu sebuah perjalanan yang tak akan terlupakan dalam hidupku. Mulai dari kesulitan mencari tempat biar bisa main game dengan tenang, sampe dengan izin dari orangtua.

Most famous last words which made me turned off till this day:

Emang ada ya yang mau nonton orang lain main game?

Drakor

Believe it or not, aku pernah hobi nonton drakor. Lebih tepatnya karena berbarengan dengan jadwal makan (di NET TV kalo ga salah). Bahkan aku pernah ngenyari judul-judul lagu OST drakor.

Sekolah yang nyantai

Yaa walaupun menggunakan classroom dan sesekali Zoom, tetap saja bebannya bisa dibilang sangat sedikit bila dibandingkan dengan tatap muka. Tapi enak sih, aku jadi bisa pursue other projects. Berkat sekolah di rumah ini, aku kenal YouTube & Reddit, medsos yang benar-benar membuat kamu goes wild

Kesimpulan

Memang, 2020 adalah tahun yang tidak menyenangkan bagi dunia kesehatan. Tapi bagiku, tahun yang satu ini membuatku mengalami banyak experience baru di dalam hidup, walaupun kebanyakan adalah experience yang membuatku jadi konsumtif.

#nostalgic